Mendapatkan panggilan interview menjadi momem yang membahagiakan, namun kadang kala jadwal yang diajukan tidak sesuai dengan situasi dan kondisi kamu saat ini. Nah, pertanyaannya “apakah kamu boleh meminta jadwal ulang untuk wawancara?”
Jawabannya “ya, boleh”, tetapi tetap harus ada etika yang perlu diperhatikan agar permintaan yang kamu tawarkan tetap terlihat sopan, profesional, dan tidak mengganggu proses rekrutmen.
Mari kita pelajari bagaimana cara meminta reschedule jadwal interview dengan sopan dan profesional.
Cara Minta Reschedule Jadwal Interview
Jika kamu berada dalam situasi dimana harus menunda atau menjadwal ulang wawancara, maka penting untuk langsung mengambil tindakan dan jangan mengulur-ulur waktu. Berikut ini adalah langkah-langkah untuk meminta reschedule interview yang bisa kamu lakukan:
Beritahu pewawancara secepatnya
Ketika kamu menyadari bahwa kamu tidak akan bisa hadir pada jadwal wawancara yang telah ditentukan, beritahukan pewawancara secepatnya.
Jangan menunda-nunda karena dapat memberi kesan kurang sopan dan tidak menghargai waktu pewawancara.
Kamu bisa menghubungi recruiter melalui E-mail atau WhatsApp tergantung dari media komunikasi yang dilakukan sebelumnya. Alangkah lebih baiknya jika kamu bisa memberi kabar H-3 sebelum jadwal wawancara
Pun, jika kamu tidak bisa menghadiri wawancara setidaknya 24 jam sebelumnya, segera berikan informasi lebih awal mengenai situasi kamu saat ini. Waktu respon yang cepat akan menunjukkan keseriusan terhadap posisi yang kamu lamar.
Berikan alasan reschedule wawancara dengan jelas
Sampaikan alasanmu dengan jujur dan jelas kepada pewawancara. Apakah itu karena keadaan darurat, sakit mendadak, urusan keluarga yang mendesak, atau jadwal yang tidak terduga , pastikan alasanmu terdengar meyakinkan dan tidak dibuat-buat.
Jangan lupa untuk meminta maaf karena kamu tidak bisa hadir dalam wawancara dan harus mengganti jadwal yang telah dipersiapkan oleh pewawancara.
Minta jadwal pengganti dengan sopan dan profesional
Saat meminta jadwal pengganti, tunjukkan sikap yang sopan dan profesional. Berikan beberapa opsi waktu yang memungkinkan bagi pewawancara untuk memilih yang paling sesuai.
Namun, kamu jangan terlihat seperti memaksakan kehendak untuk meminta di tanggal tersebut.
Alternatif lainnya, kamu bisa mengatakan bahwa kamu fleksibel dan bisa mengikuti jadwal yang diminta oleh pewawancara selain di tanggal yang kamu berikan tadi.
Selain itu juga, pastikan bahwa di tanggal alternatif tersebut kamu sudah siap untuk melakukan wawancara.
Nah, ketika hari H dimana kamu melakukan wawancara kerja, pastikan semua persiapan termasuk, pakaian dan latihan menjawab pertanyaan sudah matang.
Ada beberapa pertanyaan umumnya sering diajukan oleh pewawancara, seperti meminta memperkenalkan diri, menanyakan kelebihan dan kekurangan, sampai menanyakan alasan resign. Untuk mengetahui lebih lanjut pertanyaan – pertanyaan dalam interview kerja, simak artikel ini, yuk: : 10 Pertanyaan yang Paling Sering Ditanyakan Dalam Interview Kerja.
Tunjukan antusiasme terhadap posisi yang dilamar
Meskipun kamu meminta reschedule, tunjukkan antusiasme yang sama terhadap posisi yang kamu lamar. Berikan penegasan bahwa kamu masih sangat tertarik dengan kesempatan tersebut.
Misalnya, seperti “Saya sangat antusias untuk membahas lebih lanjut mengenai bagaimana saya dapat berkontribusi di perusahaan ini”.
Ucapkan terima kasih atas pengertian perekrut
Sampaikan rasa terima kasihmu atas pengertian dan kesabaran pewawancara dalam menangani permintaan reschedule kamu. Hal ini menunjukkan apresiasimu terhadap waktu dan perhatian yang diberikan.
Balas dengan e-mail yang rapi
Kirimkan permintaan reschedule kamu melalui e-mail yang rapi dan terstruktur dengan baik. Pastikan pesanmu mudah dimengerti dan tidak ambigu. Selain itu, pastikan kalimat yang kamu tulis terhindar dari typo dan kesalahan tata bahasa.
Hal ini juga berlaku, jika kamu sudah berkomunikasi dengan perekrut melalui WhatsApp. Meskipun, WA lebih informal, akan tetapi pesan yang kamu sampaikan harus jelas, singkat, dan sopan.
Konfirmasi ulang jadwal yang telah disepakati
Setelah pewawancara menyetujui permintaan reschedule kamu, pastikan untuk mengkonfirmasi ulang jadwal yang telah disepakati. Hal ini penting untuk menghindari kebingungan atau kesalahpahaman di kemudian hari.
Jika tidak bisa lebih baik batal
Jika situasi yang kamu hadapi begitu rumit dan kamu tidak dapat memberikan komitmen, lebih baik batalkan wawancara dengan sopan daripada memaksakan diri dan membuat kesan buruk di kemudian hari.
Alasan Untuk Minta Reschedule Interview
Dalam beberapa kasus, faktor yang berada diluar kendali yang memaksa kamu untuk melakukan penjadwalan ulang. Berikut adalah beberapa alasan umum yang dapat diterima dalam meminta reschedule interview.
Kesehatan
Kesehatanmu adalah prioritas utama. Jika kamu sedang tidak fit, mengalami masalah kesehatan mendadak atau sedang dirawat di rumah sakit, lebih baik meminta reschedule agar kamu dapat memberikan performa terbaik saat wawancara.
Untuk lebih menyakinkan recruiter bahwa kamu sedang sakit adalah dengan menyertakan surat keterangan sakit yang kamu dapat dari puskesmas atau rumah sakit.
Kesibukan yang tidak terduga
Terkadang, kesibukan yang tidak terduga bisa muncul, seperti urusan keluarga mendesak terjadi kecelakaan, kendaraan rusak, atau situasi darurat lainnya.
Mengajukan permintaan reschedule bisa membantu kamu mengatasi keadaan tersebut tanpa mengorbankan kesempatan wawancara.Pewawancara akan senang hati membantumu untuk mencari jadwal pengganti.
Kesalahan pihak perekrut
Bukan hanya kamu yang bisa melakukan kesalahan. Pihak perekrut pun bisa salah jadwal atau mengalami kendala lainnya.
Jika kamu merasa terganggu dengan jadwal yang diatur oleh pihak perekrut, tidak ada salahnya untuk meminta reschedule dengan sopan dan jelas.
Misalnya, antara kamu dan pewawancara sudah menetapkan jadwal reschedule baru untuk wawancara, tetapi pewawancara lupa dengan jadwal tersebut dan menganggap interview dilakukan dengan jadwal yang lama. Nah, tidak ada salahnya kamu memberi tahu ulang kepada interviewernya ya.
Contoh Reschedule Wawancara Kerja Bahasa Indonesia
Contoh Reschedule Wawancara Kerja Bahasa Inggris
Menjalani proses wawancara kerja, terkadang tiba-tiba datang situasi tidak terduga yang dapat menghalangi kamu untuk hadir pada jadwal yang telah ditetapkan.
Untungnya, kamu bisa menerapkan berbagai cara untuk meminta penjadwalan ulang wawancara.
Nah, jika kamu sedang mencari pekerjaan dengan proses rekrutmen yang lebih mudah dan efisien, temukan solusinya di artikel ini, yuk: Mudahnya Proses Rekrutmen Karyawan di Talent Hero. Coba Sekarang!