10 Website Untuk Mencari Pekerjaan Freelance di Indonesia & Luar Negeri
'}}

Kini, mendapatkan penghasilan tidak lagi harus terikat dengan pekerjaan kantoran dengan jam kerja yang ketat. Ya, bekerja secara freelance adalah solusinya. Menurut laman Medium, sekitar 12% penduduk Indonesia bekerja secara freelance atau pekerja lepas.

Ada berbagai situs yang dapat kamu manfaatkan untuk mencari pekerjaan freelance, seperti Freelancer Indonesia, Project.co.id, Upwork, dan lain sebagainya. Yuk, pelajari lebih lanjut situs freelance untuk membantu kamu mendapatkan pekerjaan yang sesuai minat dan kemampuan.

Website Untuk Mencari Pekerjaan Freelancer di Indonesia

Di Indonesia sendiri memiliki platform yang memudahkan para freelancer untuk menemukan proyek yang sesuai. Situs ini menawarkan berbagai bidang pekerjaan, mulai digital hingga teknologi. Berikut ini rekomendasi 10 situs yang kamu gunakan untuk mencari project freelance.

Freelancer Indonesia

Freelancer Indonesia merupakan versi lokal dari platform Freelancer yang berasal dari Australia, yang telah menjadi salah satu situs freelance terbesar di Indonesia. Saat ini, mereka mengklaim telah menghubungkan lebih dari 76 juta pemberi kerja dan freelance secara global dari lebih 247 negara.

Di situs ini, kamu dapat mencari pekerjaan freelance dengan kategori berdasarkan keahlian, dan bahasa. Mulai dari engineer, data entry, penulis, dan jurnalistik.

Selain itu, di website tersebut kamu dapat melihat nama, deskripsi proyek, harga penawaran, dan berapa orang yang sudah melamar. 

Untuk menjadi bagian dari Freelancer Indonesia, kamu harus memiliki kartu kredit atau akun PayPal untuk menerima pembayaran.

Projects.co.id

Situs freelance terbaik selanjutnya adalah project.co.id. Ada banyak proyek yang dapat kamu temukan di sini, seperti misalnya 3D Modeling & Animation, Graphic Design, Mobile Programming, Data Entry, SEO, dan lain – lain.

Melalui Project.co.id, kamu dapat dengan mudah mempromosikan diri kamu dan melakukan penawaran ke pemberi kerja. 

Di samping itu, kamu juga dapat melihat rating dari owner (pemberi kerja) yang menawarkan project tersebut, dan berapa orang yang telah melakukan penawaran (bid).

Tidak hanya, sebagai situs freelance, Project.co.id juga menyediakan situs jual beli produk digital dengan kualitas yang terjamin

Fastwork.id

Fastwork.id adalah situs versi lokal freelance asal Thailand yang memfokuskan bisnisnya di Indonesia. Sama seperti situs – situs freelance lainnya, kamu juga dapat mencari berbagai pekerjaan di sini, seperti desain grafis, penulis, pengembangan website, pemasaran, hingga jasa konsultasi.

Untuk bergabung sebagai freelancer, langkah pertama yang perlu kamu lakukan adalah mendaftar dengan menggunakan KTP dan akun bank untuk proses verifikasi. Setelah itu, siapkan portofolio terbaikmu, lalu tunggu selama 2-3 hari hingga proses verifikasi selesai.

Mengenai keamanan, kamu tidak perlu khawatir penipuan karena pemberi kerja akan memberikan uang ke pihak Fastworld sebelum diberikan ke freelancer

Sribu

Pernahkah kamu mendengar kata Sribulancer? Nah, saat ini sribulancer dan sribu sudah menjadi satu menjadi salah satu situs freelance milik Indonesia dengan nama Sribu yang telah berdiri selama 12+ tahun.

Di mana dulunya kedua website tersebut adalah situs yang berbeda dan sribu lebih berfokus pada project yang berhubungan dengan jasa desain. Namun, saat ini telah merambah ke berbagai bidang pekerjaan, mulai dari web, pemrograman, desain grafis, konten, penulisan, penerjemahan, konsultasi, hingga kursus online.

Di lansir dari laman Sribu, bahwa mereka telah memiliki lebih dari 30rb freelancer profesional yang terkurasi.

Untuk mendaftar menjadi bagian dari Sribu, caranya cukup mudah, kamu hanya perlu melengkapi informasi profil dengan menambahkan foto profesional, ringkasan, dan melengkapi keterampilan.

Selain itu, di Sribu, seluruh komunikasi antara freelancer dan klien wajib dilakukan di dalam platform Sribu. Hal ini penting karena jika terjadi perselisihan antara kedua belah pihak, Sribu akan berperan sebagai penengah.

OLX

Mungkin kamu mengenal OLX sebagai platform jual-beli barang baru atau bekas di Indonesia. Namun, jangan salah lho. Ternyata, OLX juga menyediakan situs pekerjaan lepas buat kamu.

Ada banyak pekerjaan lepas unik yang dapat kamu temukan di sini, seperti freelance host live streaming, driver online, hingga penjaga stand.

Akan tetapi, untuk pembayaran hasil freelance dilakukan di luar website, jadi kamu harus perlu berhati – hati.

Website Untuk Mencari Pekerjaan Freelance di Luar Negeri

Kalau kamu ingin mencari kesempatan freelance di luar negeri, berikut beberapa website yang bisa jadi kamu gunakan untuk mencari pekerjaan freelance di berbagai belahan dunia. Yuk, simak selengkapnya!

Upwork

Upwork adalah platform freelance terkemuka yang menghubungkan freelancer dengan klien di seluruh dunia yang telah berdiri lebih dari 2 dekade

Salah satu keunikan dari situs ini, kamu juga bisa melakukan komunikasi dalam bentuk video call, chat, dan bahkan memiliki fitur grup chat yang memudahkan kamu berkomunikasi dalam mengerjakan proyek  bersama klien.

Tak perlu khawatir dengan jenis pekerjaan yang mereka tawarkan, sebab kamu dapat menemukan berbagai bidang pekerjaan mulai dari IT Development, Design, Sales & Marketing, hingga HR & Training.

Fiverr

Fiverr adalah perusahaan yang didirikan pada tahun 2010 yang menjadi wadah bagi para freelancer untuk mendapatkan pekerjaan sesuai preferensi.

Platform freelance ini terkenal dengan konsep "gig" atau layanan jasa yang ditawarkan dengan harga yang telah ditentukan sebelumnya.

Terdapat 700+ kategori pekerjaan dari seluruh dunia dengan berbagai project dan harga yang bervariasi.

Selain itu, kamu tidak perlu menunggu 60 sampai 90 hari atau bahkan mengejar klien untuk mendapatkan bayaran, sebab apabila kamu sudah menyelesaikan pekerjaan maka pembayaran akan langsung diterima.

Dribble

Dribbble adalah platform kreatif atau graphic design yang digunakan untuk para designer menampilkan hasil karya desain mereka dalam bentuk portofolio dan memungkin untuk berkolaborasi dengan designer lainnya.

Akan tetapi, di platform Dribble ini, kamu juga berkesempatan untuk mendapatkan pekerjaan freelance di bidang kreatif dengan spesialis animasi, user interface, user experience, product design, hingga mobile design.

Untuk menikmati fitur tambahan di Dribbble, kamu perlu berlangganan dengan biaya sekitar $8 per bulan. Keuntungan yang didapat meliputi peningkatan eksposur, profil yang lebih canggih, akses ke lowongan kerja eksklusif, serta kemampuan membuat portofolio dengan domain pribadi.

Behance

Behance adalah platform media sosial yang berfokus pada pada dunia kreatif. Sama seperti sosial media lainnya, sebagai pengguna Behance kamu dapat membuat profil, mempublikasikan konten, mengikuti kreator lain, memberikan like dan komentar. 

Namun, tidak seperti platform media sosial yang lebih umum seperti Facebook atau Instagram, Behance lebih berfokus pada karya kreatif. Tujuan utamanya adalah untuk memamerkan portofolio, mencari inspirasi, hingga mendapatkan peluang kerja seperti freelance.

Sebab, salah satu fitur yang ada di situs Behance terdapat fitur “Hire Freelance” yang memungkinkan klien untuk menemukan, berinteraksi, dan menyewa freelancer dari berbagai bidang kreatif.

99designs

Berbeda dengan platform lainnya, 99designs menawarkan keunikan melalui sistem kontes. Di sini, klien mengajukan brief proyek, dan desainer dapat mengirimkan karya mereka. Klien kemudian memilih desain yang paling mereka sukai dari berbagai karya yang dikirimkan.

Platform ini mencakup berbagai layanan desain, seperti logo, website, kemasan, dan banyak lagi. 99designs memungkinkan klien untuk mendapatkan berbagai pilihan desain dari berbagai desainer, serta memberi kesempatan kepada desainer untuk menampilkan karya mereka dan mendapatkan penghasilan.

Namun, saat bekerja sama dengan klien, akan ada biaya platform yang dikenakan. Biaya ini bervariasi berdasarkan tingkatan: 15% untuk entry level, 10% untuk mid level, dan 5% untuk top level.

Menjadi seorang freelancer adalah peluang yang menarik bagi yang ingin memiliki fleksibilitas kerja. Kamu bisa mencoba berbagai platform freelance yang sesuai dan cocok dengan skill dan bakat kamu.

Akan tetapi, jika kamu ingin mendapatkan pekerjaan dengan pendapatan yang stabil, dapat mengembangkan karir, dan tunjangan lainnya. Pekerjaan full time adalah solusinya

 Talent Hero adalah platform lowongan kerja IT yang terpercaya dengan proses melamar yang mudah. Selain itu, kamu dapat melihat atau melacak status lamaran dengan jelas dan transparan, bekerja dengan berbagai skema seperti on-site, remote, dan hybrid, hingga kamu dapat mendapatkan komisi jika berhasil mendapatkan pekerjaan. yuk, baca lebih lanjut di sini: Kenal Lebih Dekat dengan Talent Hero: Situs Lowongan Kerja Bagi Talent IT.